E-Goverenment adalah penggunaan
teknologi informasi oleh pemerintah untuk memberikan informasi dan pelayanan
bagi warganya, urusan bisnis, serta hal-hal lain yang berkenaan dengan
pemerintahan. e-Government dapat diaplikasikan pada legislatif, yudikatif, atau
administrasi publik, untuk meningkatkan efisiensi internal, menyampaikan
pelayanan publik, atau proses kepemerintahan yang demokratis. Model penyampaian
yang utama adalah Government-to-Citizen atau Government-to-Customer (G2C),
Government-to-Business (G2B) serta Government-to-Government (G2G). Keuntungan
yang paling diharapkan dari e-government adalah peningkatan efisiensi,
kenyamanan, serta aksesibilitas yang lebih baik dari pelayanan publik.
Manfaat E-Goverment
1.
Pelayanan servis yang lebih baik kepada
masyarakat. Informasidapat disediakan 24 jam, 7 hari dalam seminggu, tanpa
harus menunggu dibukanya kantor . Informasi dapat dicari dari kantor, rumah,
tanpa harus secara fisik datang ke kantor pemerintahan.
2.
Peningkatan hubungan antara pemeritah, pelaku
bisnis, dan masyarakat umum. Adanya keterbukaan [transparansi ] maka diharapkan
hubungan antara berbagai pihak menjadi lebih baik. Keterbukaan ini
menghilangkan saling curiga dan kekesalan dari semua pihak.
3.
Pemberdayaan msyarakat melalui informasi yang
mudah diperoleh. Dengan adanya informasi yang mencukupi, masyarakat akan
belajar untuk dapat menentukan pilihannya. Sebagai contoh, data-data tentang
sekolah; jumlah kelas, daya tampung murid, passing grade, dan sebagainya, dapat
ditampilkan secara online dan digunakan oleh orang tua untuk memilih sekolah
yang pas untuk anaknya.
4.
Pelaksanaan pemerintahan yang lebih efisien .
Sebagai contoh, koordinasi pemerintahan dapat dilakukan melaluji e-mail atau
bahkan vidio confernce.
Contoh Penerapan
E-Goverment
Contoh yang saya ambil adalah web portal pemerintahan
Jakarta. Dimana pada web portal tersebut terdapat berbagai macam layanan yang
memudahkan warga Jakarta mendapatkan info langsung dari Pemerintah.
Gambar Tampilan Web Portal Pemerintah Jakarta
Pada tombol pengaduan masyarakat
warga akan menemukan kontak yang bisa hubungi oleh warga tersebut, kontak
yang bisa dihubungi antara lain
Facebook, Twitter, Call Center 164, SMS center, dan bisa via E-mail. Pada layanan
perizinan warga akan menemukan beberapa tata cara perizinan misalnya penerbitan
e-KTP, perizinan impor, izin usaha dan lain-lain. Pada informasi keuangan, warga
bisa melihat laporan keuangan pemerintahan Jakarta, informasi APBD dan
informasi TPAD. Pada informasi publik warga akan mendapatkan informasi yang
berguna untuk publik misalnya rute trans Jakarta, info fasilitas olahraga dan
masih banyak lainnya. Pada statistik Jakarta warga bisa melihat statistik seperti
inflasi,angka pertumbuhan dan lain-lain yang terdapat pada wilayah Jakarta. Pada
informasi pajak dan retribusi warga dapat mengetahui tarif pajak kendaraan
bermotor, reklame dan lain-lain. Pada layanan publik, warga mendapat informasi
tentang informasi kependudukan misalnya informasi pembuatan akta kelahiran,
kartu keluarga dan lain-lain. Pada sub domain, warga akan menemukan link-link website
yang berkaitan dengan wilayah Jakarta misalnya web portal wilayah Jakarta
Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Timur, Jakarta Selatan, Jakarta Utara dan
instansi-instansi yang berada dalam naungan Pemprov DKI Jakarta. Pada Jakarta
Smart City warga akan mendapatkan informasi seperti titik macet di Jakarta, informasi
Banjir secara Real-Time dengan menampilkan peta wilayah Jakarta. Pada rencana
strategis warga Jakarta akan mendapatkan informasi mengenai rencana strategis
yang akan dijalankan oleh pemerintahan Jakarta untuk tahun-tahun mendatang.
Dengan adanya e-Goverment web
portal Pemprov Jakarta ini tentu warga akan sangat terbantu dalam banyak hal. Sayangnya
tidak semua warga Jakarta dapat mengakses website dikarenakan berbagai macam
kendala.
Sumber: http://jakarta.go.id/
Sumber: http://jakarta.go.id/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar